Lewati ke konten utama

Membuat Transaksi Biaya Asset (Aktiva Tetap)

Cara membuat transaksi biaya untuk aset

Umi Lizah avatar
Ditulis oleh Umi Lizah
Diperbarui lebih dari setahun yang lalu

Transaksi biaya aset merupakan transaksi untuk mencatat biaya dari aset perusahaan. Biasanya biaya ini dikeluarkan untuk merawat dan memperbaiki aset yang rusak, tanpa menambah atau mengurangi harga perolehan aset (tidak merevaluasi nilai aset). Contoh: service Laptop, service AC, service mobil dan lain-lain.

Cara membuat transaksi aset sebagai berikut:

Step 1 : membuka daftar transaksi biaya aset

Klik Aktiva Tetap >>> klik Biaya Asset

Step 2 : membuka form transaksi biaya fixed asset

Di daftar transaksi biaya fixed asset klik tombol +Add

Step 3 : mengisi form transaksi biaya fixed asset

  • Supplier : pilih dan klik nama supplier yang bersangkutan

  • Auto Number : akan otomatis tampil kode auto number yang sudah anda buat di modul auto number

  • No. Transaksi : akan otomatis tampil no. transaksi sesuai auto number yang anda pilih di kolom Auto Number, namun anda masih bisa ketik no. transaksi yang anda kehendaki

  • Tgl. Transaksi : isi tanggal sesuai transaksi biaya aset

  • Syarat Bayar : akan otomatis terisi sesuai syarat bayar dari supplier yang anda pili, namun disini juga anda bisa mengganti syarat bayar sesuai kebutuhan

  • Tgl. Jth. Tmp. : akan otomatis terisi sesuai dengan syarat bayar yang anda pilih di kolom syarat bayar.

  • Detail Transaksi : di sini anda harus memasukan nama aset yang akan ditambah biaya aset dengan cara klik tombol +Add

    • Kode Asset : pilih dan klik kode asset

    • Nama Aset : akan otomatis tampil nama asset sesuai kode asset yang dipilih

    • Keterangan : isi sesuai kebutuhan

    • Jurnal : pilih dan klik jurnal yang digunakan, jurnal ini jurnal yang sudah anda buat di Jurnal Ativa Tetap

    • Bank : akan otomatis terisi setelah anda memlih jurnal

    • Crc : akan otomatis terisi setelah anda memlih jurnal

    • Kurs : akan otomatis terisi setelah anda memlih jurnal

    • Jumlah : ketik nominal yang dikeluarkan untuk biaya aseet tersebut

  • Rincian Jurnal Akun : disini anda bisa melihat jurnal dari transaksi yang diinput

  • Memo : isi sesuai kebutuhan

  • Simpan : untuk menyimpan transaksi yang anda input

  • Cancel : untuk membatalkan transaksi yang anda input

Apakah pertanyaan Anda terjawab?